Momen hangat presiden terpilih Prabowo Subianto bersama Ketua DPR Puan Maharani dan Sekretaris Kabinet yang juga bacagub Jakarta Pramono Anung terjadi di Istana Negara Jakarta beberapa hari lalu. Pramono pun mengungkap kedekatannya dengan Prabowo.
Momen itu terjadi di Istana Negara, Jakarta, Rabu (4/9) lalu, seusai pertemuan pemimpin umat Katolik dunia sekaligus kepala negara Vatikan Paus Fransiskus dan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Pramono pun berbicara terkait momen itu.
"Saya sebagai Sekretaris Kabinet tentunya dengan semua menteri dan terutama Pak Prabowo yang sekarang sudah jadi presiden terpilih tentunya berkomunikasi dengan sangat baik," kata Pramono di Masjid Sunda Kelapa, Jakarta Pusat, Jumat (6/9/2024).
Pramono, Prabowo dan Puan sempat terlihat berbincang dan tertawa bersama ketika menyambut Paus Fransiskus di Istana Negara. Pramono mengatakan sebelum acara tersebut dimulai, Prabowo sempat bercanda dengan dirinya.
"Bahkan sebelum acara Paus dimulai beliau sempat bercanda, tapi saya tidak bisa menyampaikan candaannya ketika beliau memeluk saya, ya saya secara pribadi hubungan dengan beliau sangat baik," ujarnya.
"Sehingga begitupun dengan Mbak Puan pun beliau mengatakan saya pinginnya ini, pinginnya itu, ya itulah bagian dari sebuah proses komunikasi yang saya sampaikan berulang kali secara terbuka bahwa politik yang saya lakukan dalam Pilgub Jakarta ini politik yang merangkul kepada siapa aja, yaitu terbukti dengan Ketua Pemenangan aja udah Cak Lontong aja udah tersenyum pasti," lanjutnya.
Pramono tak menampik saat bertemu Prabowo dan Puan saat itu juga ada pembahasan soal Pilkada Jakarta. Dia mengaku sering berkomunikasi dengan Prabowo.
"Ya secara tidak khusus (bahas Pilkada Jakarta). Karena bagaimanapun juga beliau sudah sangat sibuk. Mempersiapkan kabinetnya dan sebagiannya. Sehingga lebih pada komunikasi yang bersifat personal dan bukan hanya saja kemarin yang diketahui publik, saya dengan beliau sering berkomunikasi dan sebagainya," tuturnya.
Momen Prabowo Tertawa Bareng Puan dan Pramono
Diketahui Prabowo sempat mengobrol dengan Puan Maharani dan Pramono Anung di sela-sela kunjungan Paus Fransiskus ke Istana Negara, Rabu (4/9) lalu. Ketiganya tampak akrab hingga tertawa bersama.
Terlihat ada momen Prabowo berbincang bersama Puan. Awalnya mereka hanya berdua, tapi Puan tampak mengajak Pramono untuk ikut dalam obrolan tersebut.
Tidak terdengar jelas apa yang dibahas dalam obrolan ketiganya tersebut. Namun ketiganya tampak akrab hingga tertawa bersama.